Road Show politik kesejahteraan,Gus Muhaimin mendegar yang diselenggarakan secara virtual oleh DPW partai PKB Papua Barat di hotel Vega Kota Sorong, Senin (30/8/2021) |
MEDIA FAJAR TIMUR.COM ,SORONG-Sejumlah tokoh masyarakat di wilayah Papua Barat mendukung sepenuhnya Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) sebagai calon presiden (capres) 2024.
Selain karena ketokohan dan kapasitasnya, alasan lainnya Gus Muhaimin merupakan salah satu pimpinan partai politik (parpol) yang memiliki jiwa nasionalis dan pluralisme. Dukungan dilakukan sejumlah tokoh masyarakat itu saat mengikuti road Show politik kesejahteraan,Gus Muhaimin mendegar yang diselenggarakan secara virtual oleh DPW partai PKB Papua Barat di hotel Vega Kota Sorong, Senin (30/8/2021).
Baca Juga : Lima Fraksi DPRD Soroti Masalah Pendidikan dan Kesehatan di Sorong selatan
Acara tersebut dihadiri langsung Walikota Sorong Lambert Jitmau dan juga pengurus DPC PKB se-Papua Barat beserta para anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota se- Papua Barat. Selain memberikan dukungan Gus Muhaimin maju Capres 2024, para tokoh menyampaikan sejumlah aspirasi pembangunan secara langsung kepada Gus Muhaimin, selaku wakil ketua DPRI untuk di tindak lanjuti di tingkat fraksi PKB DPR RI.
ketua Dewan Pimpinan Wilayah partai PKB Papua Barat, Abdullah Gazam (AG) |
Yermias Krimadi, tokoh masyarakat dari Distrik Sawiat Kabupaten Sorong Selatan yang di berikan waktu untuk berdialog langsung dengan Gus Muhaimin menyatakan dukungan agar ketua umum partai PKB itu maju capres 2024." ijinkan kami menyampaikan dukungan kepada bapak Gus Muhaimin untuk maju sebagai calon presiden Indonesia tahun 2024," ujarnya yang di sambut tepuk tangan dari para tokoh, akademis, dan kader PKB yang menghadiri dan menyaksikan virtual itu.
Selain menyampaikan dukungan maju Capres, Yermis juga menyampaikan aspirasi kepada Gus Muhaimin agar memperhatikan sejumlah potensi alam yang ada di Kabupaten Sorong Selatan. Seperti potensi gunung batu kapur, potensi perikanan dan semjumlah potensi lainnya agar dipermudah akses kepada para investor untuk mengelola potensi sumber daya alam itu untuk kesejahteraan masyarakat.
Baca Juga : KPU Sorsel Bantah Belum Ada Dasar Hukum Pemilu Ditunda ke 2027
Apirasi yang sama juga di sampaikan Nikodemus Sawen, tokoh masyarakat Suku Abun Kabupaten Tambrauw. Ia berharap agar ada perhatian serius dari pemerintah pusat dan DPRI terkait masalah pembangunan infrastruktur jalan, jemabatan dan infrastruktur pendidikan,kesehatan, pemberdayaan masyarakat dan pertanian di Tambarauw yang diraskan masih sangat terbatas dan terisolir.
"Sebagai titipan kepada bapak Muhaimin Iskandar tolong perhatikan kami di kabupaten Tambarauw terkait keterisolasian yang ada di wilayah kabupaten kami. Kami dari Kabupaten Tambarauw mohon agar pada pesta domokrasi pemilihan presiden tahun 2024 kami siap mendukung sebagai calon presiden Indonesia 2024 dan kami siap mendukung," katanya.
Walikota Sorong, Lambert jitmau yang mendapat kesempatan berdialog langsung dengan Gus Muhaimin mengungkapkan juga bahwa rencana pemekaran provinsi Papua Barat Daya sementara lagi mengalami proses pembahasan di DPRI RI. Oleh karena itu, Wali Kota berharap agar fraksi PKB DPRI RI untuk mendukung dan mempercepat proses pemakaran provinsi tersebut.
Terkait sejumlah aspirasi itu, Gus Muhaimin mengaku akan ditampung dan dijejaki oleh partai PKB melalui fraksi PKB DPR RI. Mengenai dukungan dirinya maju sebagai Capres RI 2024, Gus Muhaimin menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa dari masyarakat Papua Barat yang telah memberi restui bagi dirinya.
"Terimaksih atas dukungan dan doa dari masyarakat di provinsi Papua Barat. Sejumlah aspirasi ini tentunya menjadi informasi dan masukan bagi kami untuk terus bekerja membagun demi kesejahteraan masyarakat," tandasnya.
Sementara itu, ketua Dewan Pimpinan Wilayah partai PKB (DPW PKB) Papua Barat, Abdullah Gazam (AG) kepada awak media seusai kegiatan ini mengungkapkan bahwa kegiatan road show yang dilakukan ini sebagai wujud menjaring aspirasi rakyat secara langsung oleh Gus Muhaimin Iskandar selaku wakil ketua DPR RI.
"Tujuan kegiatan ini sesungguhnya untuk menjaring aspirasi rakyat oleh pak Muhaimin Iskandar. Kita bersyukur karena provinsi Papua Barat juga mendapatkan kesempatan untuk berdialog secara langsung dengan Pak Muhaimin Iskander. Selaku ketua DPW PKB Papua Barat rasa beryukur karena sejumlah aspirasi sudah disampaikan termasuk aspirasi dari pak Walikota Sorong terkait percepatan pemekaran provinsi Papua Barat Daya,"pungkasnya .
Adanya dukungan politik dari sejumlah tokoh kepada Gus Muhaimin maju Capres 2024, AG mengutarakan partai PKB Papua Barat dalam waktu dekat akan menindaklanjuti aspirasi dari para tokoh masyarakat itu. Dengan melakukan langkah-langkah strategis politik dan melakukan konsolidasi total. Untuk menyiapkan diri menghadapi Pemilu Serentak tahun 2024 untuk Pemilu Presiden, DPR RI,DPR Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. (RED. MFT/BK)
0 Komentar
Silahlan tulis komentar anda