Ticker posts

Loading...

Header Widget

Sawah Responsive Advertisement

HUT 1 DAP Wilayah Sorsel Diakhiri Final Pertandingan Bola Voli

 

Ketua Dewan Adat Papua Wilayah Sorong Selatan,George Ronald Konjol pose bersama pelatih  tim voli putra, Intan Jaya yang berhasil keluar sebagai juara I pertandingan bola voli putra dalam rangka HUT DAP ke-1.
Ketua Dewan Adat Papua Wilayah Sorong Selatan,George Ronald Konjol pose bersama pelatih  tim voli putra, Intan Jaya yang berhasil keluar sebagai juara I pertandingan bola voli putra dalam rangka HUT DAP ke-1.

SORONG SELATAN -Dewan Adat Papua (DAP) wilayah Kabupaten Sorong Selatan (Sorsel) bersama warga masyarakat dari tiga suku  besar di wilayah Sorsel merayakan hari ulang tahun  (HUT)  DAP ke - 1. Rangkaian kegiatan yang telah berlangsung selama satu bulan itu, Rabu (23/9/2021) ditutup dengan pertandingan final bola voli regu putra dan putri.

Berbagai rangkaian kegiatan  lomba memperingati  hari jadinya  DAP wilayah Sorsel itu turut mendapat dukungan dan antusias masyarakat. Selain itu juga, melibatkan parah tokoh agama tokoh  adat  tokoh pemuda,tokoh perempuan serta TNI dan Polri di kabupaten Sorsel.

Ketua DAP wilayah Sorsel,  George Ronald Konjol mengatakan dengan kehadiran lembaga  DAP di wilayah Sorsel untuk mengangkat hargkat dan martabat orang Papua. Baik  di segi adat budaya dan juga  mengembangkan bakat olarga  dan pendidikan agar, kedapan nantinya generasi putra putri Papua khusus kabupaten Sorong Selatan bisa membawa nama baik kabupaten Sorong Selatan melalui prestasi olahraga.

"Kehidupan sosial, budaya dan agama perlu kita jaga dan rawat mengingat di kabupaten Sorong Selatan terdapat tiga suku besar orang asli  Papua  diantaranya suku Tehit,suku Maybrat dan suku Imeko. Selain itu juga  suku -suku dari saudara -saudari  kita nusantara kita jaga kehidupan kita agar selalu harmonis,"ujar Ketua DAP wilayah Sorsel George Ronald Konjol saat menyerahkan hadia kepada pemenang lomba HUT ke-1 DAP.

Dikesempatan ini, George Ronald Konjol mengungkapkan bahwa rangakain kegiatan lomba yang laksanakan dalam rangka HUT ke-1 DAP Sorsel itu dibuat dengan tujuan menyatukan persatuan dan kesatuan masyarakat adat dari dari suku-suku yang ada di Sorsel.

Pada kesempatan ini juga ketua DAP Sorsel George Ronald Konjol menyampaikan terimakasih kepadasenua pihak yang telah mendukung kegiatan HUT ke- 1 DAP mulai dari awal hingga berakhirnya semua lomba yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik  atas kasih  karunia  Tuhan yang mahakuasa.

"Semua ini atas berkat kerja sama yang baik" tutup Ketua DAP Sorsel George Ronald Konjol.

Sekedar diketahui berbagai rangkaian pertandingan dan lomba dalam rangka HUT ke-1 DAP Sorsel, yang dilaksanakan terpusat di Mako Koramil Distrik Teminabuan itu cukup menghibur warga di kota Teminabuan. Mengingat selama kurang lebih dua bulan ini Pemerintah melaksanakan, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sehingga warga kurang mendapat hiburan seperti hiburan olah raga.(RED.MFT/BK)

Posting Komentar

0 Komentar