Kapolres Sorong Selatan,AKBP Choiruddin Wachid,SIK |
MEDIAFAJARTIMUR.COM,TEMINABUAN - Polisian Resort (Polres) Sorong Selatan akan mendirikan empat pos pelayanan dan pos pengamanan selama masa liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pos ini nantinya akan diletakan di beberapa titik sentral untuk memantau mobilitas masyarakat.
Demikian hal itu dikatakan Kapolres Sorong Selatan,AKBP Choiruddin Wachid,SIK pada kegiatan sosialisasi pajak yang di laksanakan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sorong Selatan di halaman parkiran pasar Kajase Teminabuan, Senin (20/12/2021).
" terkait pengamanan Natal dan tahun baru jadi kami sipkan empat pos pengamanan yakni pos perbatasan di Klamit pintu masuk kabupaten Sorong dan Sorong Selatan,Pos pasar Kajase, Pos di pelabuhan Temimabuan dan pos di perempatan lapangan Trinati"ujar Kapolres Sorong Selatan AKBP Choiruddin Wachid.
Baca juga : LBH Gerimis: Pengadaan Longboat Dinas Perhubungan Sorsel ada Indikasi Kadis Perhubungan Terlibat
Dikatakan Kapolres, tujuan di dirikannya empat pos polisi ini untuk memantau aktivitas dan mobilitas serta memberikan rasa aman bagi warga di wilayah hukum Polres Sorong dalam perayaan Natal 2021 dan tahun baru 2022."Apabila ada warga yang mabuk-mabukan dan membuat onar membuat ugal ugalan silahkan lapor ke Kepala Pos atau anggota Polisi yang bertugas di Pos terdekat, "tegas Kapolres.
AKBP Choiruddin Wachid menjelaskan, saat ini polisi sudah memiliki nomor telepon pusat layanan yang bebas digunakan oleh warga untuk melaporkan jika ada terjadi ganguan keamanan di lingkungan masyarakat melalui nomor telepon 110. warga bisa melaporkan dimana tempat kejadian atau ganguan keamanan tersebut.
"Nomor telepon pusat layanan itu terpantauan dan terkoneksi langsung dengan mabes Polri dan apabila kami lambat merespon laporan masyarakat Kapolri bisa langsung ditegur Kapolres.
Baca Juga : Peringati HUT Ke 5 Kodam XVIII Kasuari, Kodim 1807/ Sorong Selatan Ziarah ke TMP Dwikora
Masyarakat bisa langsung menelpon kami di nomor tersebut dengan menyebutkan nama, apa kejadiannya dimana kejadiannya insyah Allah kurang lebih dari satu menit kami langsung merespon laporan tersebut," tandas Kapolres.
Dikesempatan ini juga Kapolres mengajak warga yang belum vaksin Covid-19 agar bisa segera melakukan vaksinasi. Mengingat vaksin sangat penting bagi kekebalan tubuh untuk menawan virus corona. (RED/BK)
0 Komentar
Silahlan tulis komentar anda