Ticker posts

Loading...

Header Widget

Sawah Responsive Advertisement

Peringati Hari Bakti PU, Pj Bupati Sorong Minta OPD Pengelola Proyek Besar Libatkan Pemerintah Distrik Dan Kampung


MEDIA FAJAR TIMUR.COM,Sorong-- Penjabat Bupati Sorong Yan Piet Moso S.Sos, MM mengingatkan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD)  di lingkungan pemerintah kabupaten Sorong yang mengelola kegiatan proyek yang jumlahnya banyak dan anggarannya cukup besar agar  melibatkan pihak pemerintah maupun masyarakat di wilayah Distrik dan Kampung yang akan menjadi tempat pekerjaan proyek dimaksud.

Demikian hal itu dikatakan Pj Bupati  Yan Piet Moso saat pemerintah kabupaten Sorong memperingati hari bahkti Pekerjaan Umum (PU)    

Ke-77  tanggal 3 Desember tahun 2022 yang di baru dilaksanakan, Senin (5/12/2022).

“Jangan terjadi ego sektoral, dan tidak boleh membangun sesuatu sesuai keinginan, tapi lebih berorientasi pada kebutuhan,” tegas Pj Bupati, saat menghadiri Hari Bakti Pekerjaan Umum di aula Dinas PU-PR Kabupaten Sorong.

Dengan demikian, kata Yan Piet Moso  jika OPD pengelola dan pelaksana proyek yang berskala besar itu melibatkan masyarakat dalam hal tenaga kerja tentu akan berdamapak pada pendapatan keuangan pribadi maupun keluarga bagi warga yang dilibatkan dalam.proyek tersebut.

"Perputaran uang dana kampung itu bisa lebih cepat berkembang di kampung dimaksud," tuturnya.

Melalui peringatan hari bakti PU ini, Pj Bupati kembali mengaharpkan kepada Dinas PUPR  Kabupaten Sorong  agar dapat  bekerja yang keras, bekerja yang cepat itu terus ditingkatkan dan PUPR harus kompak bersatu, karena  berada dalam 1 rumah.

"Jangan ada ego sektoral, jangan membangun menurut keinginan, tetapi membangun sesuai kebutuhan berdasarkan data, sehingga tidak mubasir bagi masyarakat," kata Pj Bupati dengan nada tegas.

"Mari kita berdiri, duduk, diskusi, kerja bersama sehingga hasilnya memuaskan, karena jabatan ini hanya amanah saja dari Tuhan," sambungnya.

Pj Bupati Moso di akhir sambutanya menyampaikan Selamat merayakan HUT  PUPR ke ke-77, mari kita terus bekerja dan melayani di Tanah Malamoi ini.

Sementara itu, Kepala Dinas PU Herizet ST, MT menyampaikan kegiatan Hari Bakti PU ke-77 dilakukan di aula Kantor Dinas PU, karena kebetulan  PJ Bupati ingin melihat langsung Kantor Dinas PU

"Kami berharap semangat dari teman-teman dengan momentum peringatan hari Bakti ini bisa lebih meningkat lagi, untuk kekompakannya, kerja samanya, dan disiplinnya lagi lebih meningkat lagi,"ungkapnya.

Pada kegiatan ini juga dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada 3 rekan pegawai PU yang memasuki masa pensiun dan juga ada juga peresmian yang dilakukan secara simbolis melalui  penandatanganan 5 buah prasasti ruas jalan yang telah selesai dikerjakan.( Red/BY/Bk)

Posting Komentar

0 Komentar